Countdown

Daisypath Friendship tickers
Lilypie Breastfeeding tickers

Rabu, 27 September 2017

Weaning With Love (WWL) ????

Assalamualaikum Wr. Wb

Menyempatkan cerita soal menyapih Dzaky yang sebenarnya sudah berjalan 3 minggu semenjak 4 September 2017..

Sangat ingin berhasil dengan metode WWL (Weaning With Love) walau dalam segala prosesnya apapun dan bagaimana pun caranya menyapih, tetap ada cinta disana..
ingin memiliki momen indah saat memulai menyusui dan di akhiri dengan proses menyapih yang indah pula..

Menyapih buat saya sendiri bukan hal yg mendesak dan harus sih, jadi saya tidak terburu-buru untuk menyapih jd merasa cocok dan ingin mencoba WWL, walau kadang suka jadi ribet sendiri karena dzaky yg sdh besar tapi masih nenen..hehehe...


Bertahan WWL ini tidak mudah sama dengan tidak mudahnya bertahan saat ASI Ekslusif..
dasarnya WWL adalah "Tidak menolak & Tidak menawarkan" ya dan itu sulit, 
Tidak munafik, kesulitan awal datang dari diri saya sendiri & koko saat kami lelah, cara cepat "membius" dzaky adalah nenen..hehhee..terkadang ada proses menawarkan disini, bahkan memberi saat dzaky tidak minta..
Selanjutnya adalah orang-orang yg kita cintai dan sangat mencintai dzaky "Keluarga", sampai dzaky mau di bawa ke "orang pinter" juga pernah walau pada akhirnya ga kesampaian (Alhamdulilah), hati saya menolak tp susah terucapkan hihihihi.. juga saran-saran seperti biasa yg pastinya para ibu mengalami, dari lipstik, bratawali dll..alhamdulilahnya lagi saya berhasil tidak memberikan kesan itu semua untuk dzaky..

sebenarnya dzaky sudah bisa tidur tanpa saya hanya saja malamnya selalu meminta lagi dan lagi, walau terkadang mau di alihkan ke air putih, paginya akan tetap meminta jatah..

ketika kembali membaca tulisan mengenai WWL yang sebenarnya sudah saya baca 2 tahun lalu, tapi kelupaan -__-, saya tersadar kalau sounding saya ternyata salah besar, dan itu menjadi salah satu pendukung teringatnya dzaky akan nenen..hehehe...

sampai pada akhirnya saya diharuskan keluar kota selama seminggu, ini menjadi pertama kalinya dzaky saya tinggal, rasanya kejam langsung berpisah selama seminggu. 
Bismillah walaupun jadinya seperti menyapih terpaksa, tapi cinta tetap ada ko..hehhee..
walaupun di malam pertama sangat merepotkan neneknya, alhamdulilah dzaky bisa melewatinya, makasih banyak nenek :* we Love U so much..

sampainya akhirnya saya kembali pulang dzaky teringat kembali nenen, sekitar seminggu berjalan masih rewel minta nenen, mau tidur pun sulit, tp saya kekeuh tidak memberikan nenen, sampai akhirnya dzaky tidak lagi meminta, walau masih suka teringat dan mencoba peruntungan dengan meminta nenen hehehehe,,kalau dapet syukur kalo ga dapet ya sudah kayanya itu pikiran dzaky, dan sekarang ga ngamuk lagi...

alhamdulillah selesai tugas nda memberikan dzaky ASI, semoga kelak kamu menjadi anak sholeh yang penuh cinta..Aamiin..

Alhamdulillah bisa merasakan jadi pejuang ASI..
jangan menyerah untuk memberikan yang terbaik untuk anak-anak..
Salam NgASI..
btw jadi saya termasuk WWL ga yah..?hehe..

1 komentar: