Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
berhubung sudah jadi emak-emak yang punya happy baby..
saya mau cerita tentang vaksin dzaky, yang kali ini melakukan vaksin pertamanya di jakarta.
sebelumnya dzaky selalu vaksin di Borromeus bandung.
saya awali dengan cerita di Bandung yah..
vaksin polio dzaky yang di berikan 2 hari setelah pulang dr RS dilakukan oleh dr. Yohanes, DSAnya dzaky, vaksin ini dilakukan di BCMC , BCMC itu poli anaknya Borromeus.
vaksin BCG pun kami masih melakukan di BCMC.
sebenarnya saat masih di rawat kami sudah di kunjungi oleh suster-suster dari K3 Borromeus, K3 adalah klinik kesejahteraan keluarga. jadi di K3 ini biasanya dilakukan senam hamil, senam nifas, klinik laktasi, pijat bayi, vaksin, dan yang akan datang adalah baby spa.
keunggulan dari K3 adalah semua anak yang kesana adalah anak sehat yang datang untuk vaksin. penanganan dilakukan oleh bidan, apabila ada hal yang diperlukan makan akan di panggilkan dokter. para DSA pun melakukan vaksin disana dengan jadwal tertentu, biasanya sih siang setelah praktek mereka di BCMC selesai.